Terios Club Indonesia Gelar Sayembara Video Kreatif Rayakan Anniversary ke-5 dan Bagi Takjil Serentak


Jakarta,TERIOSCLUBINDONESIA.NET – Terios Club Indonesia (TCI) mengajak seluruh chapter dan regionalnya untuk berpartisipasi dalam sayembara video kreatif dalam rangka memperingati Anniversary ke-5 TCI dan kegiatan bagi takjil serentak di seluruh Indonesia pada 16 Maret 2025. Hal ini diputuskan dalam rapat koordinasi online melalui Google Meet pada Jumat, 14 Maret 2025 pukul 22.00 WIB. Rapat dihadiri oleh Ketua Umum TCI, Om Taufik, serta perwakilan dari DPP dan berbagai regional.
 
Dalam rapat tersebut, diputuskan untuk mengadakan sayembara video berdurasi maksimal 2 menit yang menampilkan kegiatan bagi takjil, santunan, atau buka puasa bersama. Video wajib menampilkan mobil Daihatsu dan anggota TCI beserta keluarga yang mengenakan seragam atau atribut resmi TCI. Peserta wajib melibatkan anggota club chapter atau regional dalam video. Video harus berformat vertikal (portrait) seperti Reels Instagram dan dilarang mengandung unsur pornografi, politik, dan SARA. Logo Daihatsu Official Club juga wajib tertera di pojok kanan atas video. Video harus dikirim paling lambat tanggal 17 Maret 2025 pukul 15.00 WIB.
 
Hadiah menarik menanti para pemenang. DPP TCI menyediakan hadiah untuk juara 1 sebesar Rp 1.000.000, juara 2 Rp 700.000, dan juara 3 Rp 500.000. Pemenang utama tingkat nasional akan diikutsertakan dalam kompetisi Daihatsu Official Club tahun 2025, dengan hadiah tambahan juara 1 sebesar Rp 8.000.000, juara 2 Rp 5.000.000, dan juara 3 Rp 3.000.000. Keputusan dewan juri bersifat mutlak.
 
Ketua Umum TCI, Om Taufik, menekankan pentingnya penggunaan seragam resmi TCI dalam video. Pertanyaan dari beberapa regional terkait penggunaan seragam dijawab dengan arahan agar tetap menggunakan seragam resmi TCI karena ini merupakan kegiatan dari pusat. Peserta juga diimbau untuk membuat video orisinil, bukan sekadar rangkaian foto.
 
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar anggota, mempromosikan TCI, dan mensukseskan program tahunan. Meskipun beberapa perwakilan regional tidak dapat hadir dalam rapat, informasi ini tetap disampaikan kepada seluruh anggota. Seluruh regional yang tidak hadir dalam rapat diharapkan tetap dapat mengikuti dan menyebarkan informasi sayembara video ini.
 
Pewarta Om. Rudi Herawan (TCI 395 Jabo)

0 Comments