Musda Pertama TCI Region Riau di Bumi Lancang Kuning Menuju Semangat dan Kebersamaan

 

TERIOSCLUBINDONESIA.NET, Pekanbaru, 19 Januari 2025 - Musyawarah Daerah (Musda) pertama TCI (Terios Club Indonesia) Region Riau yang dilaksanakan di Pekanbaru berjalan dengan penuh makna. Kegiatan ini dimulai pukul 10.00 WIB dan dihadiri oleh 33 peserta Omers TCI Riau. Acara berlangsung selama enam jam, termasuk waktu untuk istirahat dan sholat (Isoma). Suasana acara sangat kondusif, lancar, dan sukses dengan terciptanya atmosfer positif dan demokratis antara peserta dan pimpinan musda.

Acara ini turut dihadiri oleh Om Setiawanda TCI 021, Founder TCI, serta sejumlah Omers yang hadir, di antaranya: Om Hafith Syukri 1616, Om Arifin Pane, Om Adjie 474, Om Bintang 2321, Om Dedi 2610, Om Yanto 2568, Om Herman 2006, Om Jowandi S 668, Om Ikhwan 481, Om Yakohar 1377, Om Fari 2414, Om Zulfandi 2012, Om Hery 1868, Om Rianto HS 015, Om SPN 950, Om Agus 1739, Om Riki Rikardo Lingga 2051, Om Indiarto 1785, Om Joni 2182, Om Bayu 2484, Om Use 389, Om Jepri 1784, Om Andri 2543, Om Amrinal 1415, Om Dolly 1810, Om Risky Taufik 2607, Om Hendri Wijaya 0160, Om Dasri 690, Om Nanang R 2157, Juli 1831, Anggara 2316, Om Tonyson 576, dan Om Aprizar 2569.

Selama kegiatan berlangsung, terdapat beberapa bundalan laporan pertanggungjawaban (LPJ) yang diserahkan langsung oleh Ketua Region, Om Hafith Syukri TCI 1616, kepada Ketua Musda. Dari draf yang diserahkan, ada beberapa poin yang tidak disetujui oleh peserta, sehingga mereka meminta penjelasan secara terbuka dan transparan dalam bentuk lisan. Setelah melalui argumen yang alot, akhirnya draf tersebut disetujui dan menghasilkan lima poin kemufakatan. Salah satu poin tersebut adalah menetapkan Om H. Ir Hafith Syukri MM sebagai Ketua Terpilih TCI Region Riau Periode 2025 - 2027.

Dengan terpilihnya Ketua Region TCI Riau yang baru, diharapkan TCI Riau dapat semakin maju di Bumi Lancang Kuning. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada Ketua Pelaksana Musda 1, Om Bintang Rahmadi TCI 2321, dan rekan-rekan yang telah melakukan persiapan dengan sangat matang dan luar biasa.

Di sela-sela kegiatan Musda, Om Setiawanda 021 Founder TCI, memberi apresiasi kepada TCI Riau yang telah melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) dan Musda 1. Beliau mengajak semua peserta untuk menggunakan waktu yang singkat ini dengan sebaik-baiknya, menjalin silaturahmi, dan menjaga persaudaraan erat sehingga terwujud TCI yang solid dan maju. "Tetap saling menjaga komunikasi sesama Omer TCI dan yang paling penting, jaga selalu uniform yang kita pakai saat berlalu lintas. Salam Bersaudara Tanpa Batas," ujarnya.

Ketua Terpilih, Om Hafith Syukri TCI 1616, dalam sambutannya menekankan pentingnya kerja sama dan dukungan dari semua anggota untuk memajukan TCI. "Mari kita bekerja sama, karena saya pun tak bisa bekerja sendiri. Mohon bantu saya untuk memajukan TCI ini. Ucapan terima kasih saya sampaikan juga kepada Om Setiawanda yang datang jauh-jauh dari Sumatera Barat untuk menghadiri Musda, dan kepada Om Bintang serta rekan-rekan atas persiapan yang matang dan luar biasa."

Dengan semangat kebersamaan dan saling mendukung, diharapkan TCI Riau dapat terus berkibar di Bumi Lancang Kuning, membawa manfaat dan kemajuan bagi seluruh anggotanya. Tetap semangat dan terus berkontribusi positif!

Pewarta: Om Yuznilla TCI 389

0 Comments